Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.
Format Laporan Akhir Pembekalan Pra PLPG - Proses pembekalan pelaksanaan pra PLPG Tahun 2017 akan segera berakhir. Seperti yang telah disebutkan di dalam Petunjuk Teknis (Juknis) Sertifikasi Guru PLPG 2017, di situ dijelaskan bahwa para peserta diharuskan membuat laporan akhir proses pembekalan yang wajib dibawa ketika pelaksanaan PLPG nantinya.
Dalam membuat laporan akhir pembekalan pra PLPG, tidak boleh dilakukan dengan sembarangan. Peserta harus membuat laporan tersebut sesuai dengan format yang telah ditentukan.
Lalu Bagaimana Format Laporan Akhir Pembekalan Pra PLPG yang benar itu?
Bagi bapak dan ibu guru yang belum mengetahui Format Laporan Akhir Pembekalan Pra PLPG maka silahkan perhatikan gambar di atas.
Artikel Terkait: Cara Mudah Download Surat Pengantar Pretest PKB
Adapun untuk lebih jelasnya simak keterangannya di bawah ini:
Halaman Judul : harus memuat Nama peserta, NUPTK, Nomor Peserta, Bidang Studi Sertifikasi, Asal Sekolah dan Kabupaten/Kota/Propinsi
Lembar Pengesahan: disahkan oleh Kepala Sekolah
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab I. SUMBER BELAJAR PEDAGOGIK
A. Ringkasan Materi
- Pengembangan pendidikan karakter dan potensi peserta didik
- Teori belajar
- Model-model pembelajaran
- Media pembelajaran, dan
- Evaluasi hasil belajar
B. Diskripsikan kemajuan yang Anda peroleh setelah pembekalan/mentoring:
- Materi yang sudah Anda pahami/kuasai
- Materi yang belum dapat Anda kuasai
- Uraikan materi yang menurut Anda anggap esensial tetapi tidak dijelaskan dalam bagian ini
- D. Materi yang tidak esensial namun ada dalam sumber belajar
- Uraikan materi yang menurut Anda tidak esensial tetapi dijelaskan dalam bagian ini
BAB II. SUMBER BELAJAR BIDANG STUDI
A. Ringkasan materi (setiap bab)
B. Deskripsikan/uraikan kemajuan yang Anda peroleh selama pembekalan:
- Materi yang sudah Anda pahami/kuasai
- Materi yang belum dapat Anda pahami/kuasai
- Uraikan materi yang menurut Anda anggap esensial tetapi tidak dijelaskan dalam bagian ini
- Uraikan materi yang menurut Anda tidak esensial tetapi dijelaskan dalam bagian ini
- Soal Uraian yang dapat Anda selesaikan sendiri tanpa bantuan mentor
- Soal uraian yang dapat Anda selesaikan setelah mendapat bantuan mentor
- Soal uraian yang masih belum dapat Anda selesaikan dengan baik atau belum sempat dilakukan pembimbingan oleh mentor
Materi laporan tersebut harus dipresentasikan di hadapan para instruktur PLPG. Waktu presentasi ialah 20 menit, dan sesi tanya jawab adalah10 menit.
Tentu seluruh materi tidak bisa dipresentasikan, nanti para instruktur yang akan meminta salah satu topik untuk disajikan. Jadi pastikanlah bahwa bapak/ibu sudah menguasai materi belajar ini.
Demikianlah informasi mengenai Format Laporan Akhir Pembekalan Pra PLPG yang bisa kami sampaikan kepada anda. Sumber https://www.panduandapodik.id/
Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 comments:
Post a Comment