Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.
Cara Edit Referensi Guru di e-Rapor SMK. Selamat pagi para operator dapodik semua, semoga anda selalu bersemangat mejaga kualitas data pokok pendidikan di sekolah anda. Dengan melengkapi data yang diminta dalam setiap Tabulasi Menu yang berada di dalam Aplikasi Dapodik. Sehingga kualitas kiriman data anda bisa semakin lengkap.
Sobat operator semuanya, kali ini saya akan kembali membahas mengenai aplikasi e-Rapor SMK. Setelah sebelumnya saya mengulas tentang cara edit referensi Mapel, maka sekarang saya akan melanjutkan membahas mengenai edit referensi Guru.
Cara Edit Referensi Guru di e-Rapor SMK. |
Apa itu Referensi Guru di e-Rapor SMK? Referensi guru adalah data Guru yang nantinya akan mempunyai akses untuk menggunakan Aplikasi e-Rapor SMK. Semua data mereka harus diinput secara benar dan lengkap, supaya semua pihak yang berkepentingan bisa mengakses aplikasi ini dengan baik dan benar.
Pada dasarnya semua Guru di SMK bisa saja dimasukkan ke dalam data referensi. Hanya saja menurut saya itu tidak perlu dilakukan. Sebab tidak semua dari mereka butuh akses untuk mengelola aplikasi e-Rapor SMK. Sehingga percuma saja jika mereka dimasukkan, meskipun itu bukanlah sebuah masalah.
Sipa saja guru yang harus masuk di referensi data? Mereka adalah guru-guru yang diberi tugas tambahan. Misalnya, para Wakil Kepala Sekolah (Waka) dan Wali Kelas. Mereka wajib mendapat akses sebagai pengguna e-Rapor SMK. Sebab nantinya guru tersebut yang akan mengisi kelengkapan data di dalamnya, seperti pemberian nilai terhadap siswa.
Di dalam Menu Referensi Guru di aplikasi e-Rapor SMK ini, seorang admin bisa melakukan 3 hal pokok yaitu, Edit, Tambah dan Hapus Data. Edit digunakan untuk meperbaiki data yang salah. Tambah digunakan untuk menambahkan guru ke dalam referensi guru. Sedangkan Hapus digunakan untuk menghapus data guru yang dianggap tidak perlu dimasukkan ke dalam data pengguna aplikasi e-Rapor SMK.
Untuk melakukan edit referensi guru di aplikasi e-Rapor SMK sebetulnya bukan cara yang sulit. Hanya saja, sebagai admin anda harus melakukan langkah demi langkah dengan benar. Jangan sampai melakukan kekeliruan, karena bisa berakibat proses edit tidak berjalan dengan semestinya dan berakibat pada kegafalan. Supaya lebih jelas, silahkan anda perhatikan baik-baik langkah berikut ini.
Cara Edit Referensi Guru di e-Rapor SMK
1. Seperti biasa silahkan anda melakukan Login ke aplikasi e-Rapor SMK terlebih dahulu dengan menggunakan username dan password yang diregistrasikan pada saat instalasi.2. Pilih Tabulasi Menu Referensi-Referensi Guru. Menu ini berada di bagian sebelah kiri aplikasi. Silahkan klik menu tersebut satu kali (Klik Kiri)
3. Penambahan Guru. Ketika anda ingin melakukan penambahan terhadap data Guru silahkan admin atau staf TU sekolah yang ditugaskan mengelola aplikasi e-Rapor SMK Klik Tombol Tambah Daftar Guru. Isi data lengkap Guru yang akan ditambahkan ke dalam referensi.
4. Penambahan Guru dengan Import Data. Selain cara manual di atas, apabila anda ingin memasukkan data guru dalam jumlah banyak bisa langsung melakukan entri dengan cara Import Data. Caranya, silahkan isi format Tambah Guru dengan menggunakan Format Excel sesuai yang sudah disediakan dalam aplikasi. Format tersebut bisa anda dapatkan di tab Import Data Guru yag ada di aplikasi e-Rapor SMK.
5. Unduh Template Guru. Selanjutnya anda perlu melakukan pengunduhan terhadap Template Guru. Untuk mengunduhnya silahkan klik Tab Menu import data guru
6. Isi Data Guru. Setelah file tersebut berhasil anda download, selanjutnya adalah pengisian data. Karena template yang digunakan adalah penyederhanaan dari form export data aplikasi Dapodik maka untuk pengisiannya cukup melaukan copy-paste data (ini bisa dilakukan dengan syarat data di aplikasi dapodik sudah terisi semua)
7. Unggah File. Usai data tersebut diisi semua, silahkan segera diunggah. Caranya klik Menu Browse di aplikasi, cari file template yang anda isi sebelumnya. Klik satu kali sampai data berhasil diunggah
8. Edit Data. Untuk melakukan pengeditan data admin atau staf TU sekolah yang ditugaskan mengelola aplikasi e-Rapor SMK di sekolah dapat menggunakan tombol Aksi-Edit. Maka kemudian akan tampil sebuah form edit yang hampir sama dengan form tambah data. Silahkan edit data guru yang ingin diperbaiki
9. Hapus Data. Apabila ingin melakukan penghapusaan data Guru, admin atau staf TU sekolah yang ditugaskan mengelola aplikasi e-Rapor SMK sekolah bisa menggunakan tombol Aksi Hapus atau bisa juga dengan melakukan ceklis terhadap nama-nama guru yang ingin dihapus. Setelah semua berhasil diceklis, kemudian silahkan tekan tombol Hapus Data Terpilih. Secara otomatis data guru tersebut akan terhapus dari dalam referensi.
Sangatlah mudah memang, karena aplikasi ini didesain untuk mempermudah penggunanya. Silahkan bisa anda praktikan sendiri untuk melakukan pengeditan data referensi. Demikian informasi mengenai Cara Edit Referensi Guru di e-Rapor SMK yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini.
Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 comments:
Post a Comment