Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.
Palang Merah Remaja (PMR) adalah bagian dari Palang Merah Indonesia (PMI). Palang merah remaja disebut juga dengan Remaja Palang Merah Indonesia tingkat wira. Organisasi PMR ada di sekolah tingkat SMU. PMR adalah termasuk anggota PMI tingkat Wira. Usianya antara 17 – 21 tahun atau setaraf dengan anak SMU. Anggota PMR Wira dididik untuk menjadi insane yang berguna bagi sesame manusia, Membantu tugas kepalangmerahan dan menjadi kader yang diharapkan dimasa mendatang menjadi anggota palang merah yang baik.
Pendidikan palang merah remaja disesuaikan dengan kondisi dimana dia menjadi anggota pelajar di sekolah. Artinya dia mengikuti pendidikan kepalangmerahan namun jangan sampai mengganggu tugasnya untuk mengikuti setiap pelajaran yang ada di sekolahnya.
Pendidikan palangmerah yang ditanamkan pada anggota PMR adalah jadilah anggota yang tangguh dalam mengemban tugas-tugas kemanusiaan. Secara garis besar ada lima pendidikan yang ditanamkan pada PMR wira, yaitu:
- Sadar sesungguhnya umat manusia sebagai ciptaan Tuhan Yang Maha Esa dilahirkan ke dunia pada hakikatnya mempunyai derajat dan kewajiban yang sama
- Sadar bahwa palang merah remaja kelak akan menjadi pewaris cita-cita kemanusiaan yang luhur dan murni yang dilandasi pada rasa taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
- Patuh pada orang tua, guru, dan pembinanya.
- Ramah tamah dan bersahabat baik dalam hubungan nasional dan internasional
- PMR dalam melaksanakan tugasnya tidak mengenal pamrih atau imbalan jasa. Namun didorong oleh budi pekerti yang luhur.
- Kemanusiaan
- Kesamaan
- Kenetralan
- Kemandirian
- Kesukarelaan
- Kesatuan
- kesemestaan
Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.
0 comments:
Post a Comment