Tuesday, 17 February 2015

Lafadz Doa Ketika Masuk dan Keluar Masjid Bahasa Arab, Latin dan Artinya

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

Assalamu'alaikum. Ketika Anda ke masjid, hendaklah membaca doa, baik itu doa saat menuju ke masjid atau doa saat masuk masjid serta doa ketika keluar dari masjid. Karena doa-doa tersebut sangat dianjurkan untuk selalu dipanjatkan setiap hari.

Banyak manfaat yang akan Anda peroleh jika setiap langkah Anda disertai dengan doa. Salah satu manfaat yang langsung dapat dirasakan yaitu hati terasa tentram, karena selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT, dan masih banyak lagi manfaat-manfaat lainnya.

Seperti judul artikel ini, bahwa pada halaman ini kami akan menyajikan Doa ketika akan masuk masjid serta doa ketika keluar dari masjid lengkap bahasa arab, tulisan latin dan artinya.
 baik itu doa saat menuju ke masjid atau  Lafadz Doa Ketika Masuk dan Keluar Masjid Bahasa Arab, Latin dan Artinya
Ilustrasi : Masuk dan Keluar dari Masjid


Bacaan Doa Ketika Masuk Masjid Bahasa Arab, Latin dan Artinya

اَللهُمَّ افْتَحْ لِىْ اَبْوَابَ رَحْمَتِكَ
ALLOOHUMMMAF TAHLII ABWAABA ROHAMTIKA
Artinya :
Ya Allah, bukakanlah bagiku pintu-pintu rahmat-Mu

Bacaan Doa Ketika Keluar Masjid Bahasa Arab, Latin dan Artinya

اَللهُمَّ اِنِّى اَسْأَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ
ALLOHUMMA INNII AS-ALUKA MIN FADLIKA
Artinya :
Ya Allah, sesungguhnya aku memohon keutamaan dari-Mu


Video Doa Masuk Masjid dan Keluar Masjid


Doa masuk masjid dan doa ketika keluar dari masjid sangat singkata sekali. Namun, memiliki makna yang sangat mendalam. Jika teman-teman belum hafal dengan doanya, silakan ya dipelajari dan dihafalkan lafadz doa ketika masuk/keluar dari masjid yang sudah kami paparkan diatas. Semoga bermanfaat.

Sumber https://www.blogkhususdoa.com/

Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 comments:

Post a Comment