Friday, 25 December 2015

TIPS MENJAGA KESEHATAN SELAMA LIBURAN AKHIR TAHUN

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

    

Menjelang akhir tahun, pasti banyak dari Anda yang sudah merencanakan liburan. Agar momen bersama keluarga atau teman berjalan maksimal, ada baiknya untuk mulai menjaga kesehatan. Liburan memang sering memicu timbulnya penyakit yang umumnya disebabkan oleh kelelahan atau penyebaran virus dan bakteri. Untuk menghindarinya, simak enam tips berikut ini :

1. Persiapkan Kesehatan
    Bagi Anda yang merasa rentan sakit kala liburan, perlu menyiapkan kesehatan secara ekstra. Misalnya  dengan rutin olahraga, menjaga pola tidur berkualitas, kurangi minum alkohohol, memperbanyak makanan bergizi, dan sebagainya. Dengan begitu, diharapkan tubuh jadi prima sehingga tidak mudah tertular atau  jatuh sakit.

"Pada dasarnya, Anda jangan melakukan apapun yang mempengaruhi sistem imun. Itu memang tidak menjamin Anda tidak terkena sakit, tapi itu usaha terbaik yang bisa Anda lakukan," saran Dr. Christopher Sanford selaku associate professor di University of Washington kepada Buzzfeed.

2. Jangan Mengandalkan Vitamin
    Di saat-saat penting seperti pergi ke luar negeri, banyak orang mengandalkan vitamin atau suplemen kesehatan agar terhindar dari sakit. Namun sebaiknya Anda tidak terlalu mengandalkan obat-obatan itu, begitu pula dengan superfood. Menurut Christopher, sistem imun tidak menanggapi intervensi jangka  pendek sehingga tak terlalu berpengaruh.

"Intinya kalaupun ada manfaaatnya, itu sangat kecil. Banyak studi yang mengungkap jika obat-obatan tidak ada manfaatnya sama sekali," tambah Christopher.

3. Suntik Anti Flu
    Untuk memastikan jika Anda akan benar-benar prima selama liburan, tak ada salahnya meminta suntik  anti flu. Disarankan agar Anda melakukannya satu atau dua minggu sebelum bepergian. Christopher juga mengingatkan bahwa kabar mengenai suntik flu malah dapat menyebabkan flu adalah tidak benar. Jika Anda tidak mau disuntik, bisa juga dengan menyempotkan vaksin berupa nasal spray yang juga efektif usir influenza.

4. Cuci Tangan
    Salah satu penyebab seseorang tertular sakit adalah karena terpapar virus atau bakteri melalui tangan. Untuk itu, jangan lupa mencuci tangan, terutama sebelum dan sesudah makan serta pasca menggunakan toilet. Pastikan juga bila Anda menggosak tangan dengan sabun selama 20 detik sebelum membilasnya. Jika ingin praktis, sediakan pula pembersih tangan tanpa bilas atau hand sanitizers di dalam tas Anda.

5. Bersihkan Kursi Pesawat
    Sejumlah penelitian membuktikan jika kursi adalah tempat paling banyak bakteri di dalam pesawat.  Karenanya, perlu juga memperhatikan kebersihan sekeliling tempat duduk Anda. Jika bisa, bersihkan  kursi, sandaran tangan, sabuk pengaman, meja, atau bagian lain yang kemungkinan sering terpegang. Anda bisa mengelapnya dengan tisu antibakterial.

6. Pakai Masker
    Banyak orang menerapkan masker saat berada di airport atau terminal. Anda mungkin meragukan  efekstivitasnya pada kesehatan. Namun Christopher mengatakan jika hal itu tidak ada salahnya untuk  diterapkan. Dengan begitu, paling tidak Anda terhindari dari menyentuk wajah. Menurutnya orang sering  terpapar bakteri dari lingkungan ke bagian mata, hidung, atau mulut.

sekian, dan semoga bermanfat.

Sumber https://www.pgrionline.com/

Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 comments:

Post a Comment