Tuesday, 5 April 2016

Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

Cara Membuat Cilok Yang Enak  - Cilok ( Aci Di colok) adalah sebuah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tapiokayang kenyal dengan tambahan bumbu pelengkap seperti sambal kacang,kecap, dan saus. Cilok bentuknya bulat-bulat seperti bakso, hanya saja berbeda bahan dasarnya. Terdapat telur atau daging cincang di dalamnya, karena terbuat dari bahan dasar tapioka maka cilok terasa kenyal saat dikonsumsi.

Cilok bentuknya bulat-bulat seperti bakso, hanya saja berbeda bahan dasarnya. Terdapat Telur atau cincang daging di dalamnya, karena terbuat dari bahan dasar tepung kanji maka cilok jika dimakan rasanya kenyal. Tak hanya disukai oleh anak-anak, pada zaman modern ini ternyata hapir semua orang menyukai cilok, seperti para mahasiswa dan orang tua.

Tak hanya menjadikan sebagai makanan ringan yang enak, Cara membuat Cilok sangat lah mudah dan Cilok juga dapat menjadi sebuah peluang usaha. Rata-rata pedagang cilok adalah pedagang kaki lima yang sering berpindah-pindah dan rata-rata berjualan di daerah strategis seperti Sekolah, Kampus, dan Pabrik-pabrik.

Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

 adalah sebuah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tapiokayang kenyal dengan tambaha Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

Bahan-bahan membuat cilok:

400 gram tepung kanji
10 sdm tepung terigu
1 sdt penyedap rasa
2 siung bawang putih, haluskan
½ sdt merica bubuk
2 btg daun seledri, iris-iris
2 btg daun bawang, iris-iris
500 ml air
garam secukupnya, dan
air untuk merebus

Bahan-bahan sambal kacang:

200 gram kacang tanah, digoreng dan haluskan
6 buah cabe rawit
6 buah cabe merah
1 sdt cuka
1 sdt gula pasir
garam secukupnya
air secukupnya

Cara membuat cilok yang enak dan lezat:

  1. Campurkan tepung kanji, tepung terigu, irisan daun bawang, dan seledri dan aduk hingga merata.
  2. Haluskan merica dan bawang putih.
  3. Setelah itu, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan ke dalam air mendidih.
  4. Kemudian, campurkan air mendidih tadi ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit, kemudian aduk hingga merata.
  5. Bentuk adonan yang sudah dicampurkan berbentuk bulat atau sesuai selera.
  6. Masukan adonan berbentuk bulat tadi ke dalam air mendidih hingga matang dan mengambang.
  7. Angkat cilok yang sudah matang, lalu tiriskan.
  8. Agar adonan cilok tidak menempel masukan adonan cilok tadi ke dalam air dingin yang matang.

Cara membuat sambal kacang untuk cilok:

  1. Kukus cabe rawit dan cabe merah hingga lunak, kemudian haluskan.
  2. Kemudian panaskan minyak goreng, lalu tumis ulekan cabe merah dan cabe rawit yang telah halus.
  3. Masukan kacang tanah yang telah halus, kemudian aduk rata.
  4. Masukan cuka, gula pasir, garam secukupnya.
  5. Sambal kacang untuk cilok, siap disajikan.

Cara Membuat Cilok Isi

 adalah sebuah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tapiokayang kenyal dengan tambaha Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

Bahan cilok isi :

  1. 200 gram tepung kanji
  2. 4 sendok makan tepung terigu
  3. 250 ml air panas
  4. 1 batang seledri, dirajang halus

Bumbu halus resep cilok isi :

  1. ½ sendok makan merica bulat
  2. 1 sendok makan garam
  3. 2 butir bawang putih
Untuk isian disini bisa di isi apa saja, seperti daging ataupun telur, kalau mau sediakan secukupnya.
dan sebagai pelengkap : saus sambal,sambal pecel instant, kecap manis

Cara membuat Cilok Isi Enak

  1. Pertama-tama Campurkanlah tepung kanji, tepung terigu, dan irisan seledri, aduk aduk sampai rata.
  2. Kemudian Seduh bumbu yg sudah dihaluskan dengan air panas.
  3. Sekarang Campurkan bahan tepung & air berbumbu tadi sedikit sedikit lalu uleni sampai bisa dibentuk.
  4. Sementara itu didihkan air, bentuklah adonan cilok sebesar bakso sedang lalu masukan kedalam air mendidih sampai terapung, angkat.

Cara Membuat Cilok Gaul

 adalah sebuah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tapiokayang kenyal dengan tambaha Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

Bahan yang digunakan :

  1. 250 gr Aci
  2. 250 gr Tepung Terigu
  3. Bumbu pecel (shinti)
  4. Garam secukupnya
  5. Air secukupnya
  6. Minyak goreng untuk menumis

Cara membuat :

  1. Didihkan air
  2. campur aci dan terigu, masukan garam dan setengah air yang telah didihkan, uleni hingga kalis dan bentuk bola-bola kecil
  3. Masukan cilok yang telah dibentuk bola-bola tadi kedalam setengah air yang telah didihkan, jika sudah mengapung, angkat, tiriskan
  4. Panaskan minyak goreng, tuang bumbu pecel yang telah diberi air sebelumnya, dan masukan cilok, aduk-aduk, angkat.
  5. Sajikan

Cara Membuat Cilok Goreng

 adalah sebuah makanan khas Jawa Barat yang terbuat dari tapiokayang kenyal dengan tambaha Cara Membuat Cilok Yang Enak Sederhana Dan Lezat Khas Bandung

BAHAN MEMBUAT CILOK GORENG:

  1. 400 gram tepung kanji
  2. 400 gram tepung terigu
  3. 4 siung bawang putih haluskan
  4. 2 sendok teh kaldu bubuk
  5. 1/2 sendok teh merica bubuk
  6. 4 batang daun bawang iris halus
  7. 800 ml air, fleksibel saja agar mudah dibentuk
  8. 2 sendok teh garam
  9. air untuk merebus

Bahan Saus Kacang :

  1. 300 gram kacang tanah yang sudah di goreng, lalu haluskan.
  2. 2 sendok teh gula pasir
  3. 2 sendok teh cuka
  4. garam secukupnya
  5. air secukupnya

Cara membuat saus kacang :

  1. Campurkan semua bahan diatas, aduk hingga merata.
  2. Panaskan diatas api sebentar hingga mengental.
  3. Untuk anda yang suka pedas, silakan di tambahkan cabe serbuk lalu campurkan hingga merata.

CARA MEMBUAT CILOK

  1. Step awal, campurlah tepung kanji dan tepung terigu lalu ayak. Selanjutnya tambahkan irisan daun bawang serta bawang putih lalu aduk hingga rata. Setelah merata maka sisihkanlah dulu, kita akan siapkan kaldunya.
  2. Untuk kaldu panaskan 800ml air yang sudah kita siapkan di awal tadi lalu tambahkan garam, kaldu bubuk dan merica bubuk (jika suka), tunggu hingga mendidih.
  3. Setelah step 3 mendidih, maka angkat lalu masukkan air kaldu tersebut kedalam campuran tepung sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga merata. Dalam step ini pastikan agar adonan mudah di bentuk, jangna terlalu encer dan jangan terlalu kental.
  4. Tunggu agak dingin, lalu ambil adonan sedikit dan bentuklah bulat-bulat, lakukan sampai adonan habis.
  5. Setelah semua adonan di bentuk bulat maka saatnya kita merebusnya. Siapkan air panas secukupnya lalu masukan semua adonnan bulat tadi kedalam air mendidih. Tunggu hingga adonan cilok mengapung ke permukaan air karena tandanya cilok sudah matang.Lalu angkat cilok tadi dan tiriskan sesaat sebelum di kukus lagi hingga matang dan empuk.
  6. Jika sudah dikukus dan matang, maka cilok sudah siap digoreng, atau juga bisa langsung disantap dengan cara menyiramnya dengan saus kacang terlebih dahulu.
Demikian Informasi yang dapat admin sampaikan mengenai Cara Membuat Cilok pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi bagi sahahabat semua.

Sumber http://www.teoripendidikan.com/

Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

0 comments:

Post a Comment